BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS »

Sabtu, 26 Februari 2011

Kenapa Harus Makan Daging?

Takut gendut saat makan daging? Tak perlu khawatir saat mengkonsumsi daging sapi ataupun daging kambing. Dengan porsi yang sesuai, justru akan menambah nutrisi yang diperlukan oleh tubuh Anda.

Saat ini, banyak orang yang menyingkirkan daging dari menu makan mereka meskipun bukan menjadi vegetarian. Banyak yang menduga, dengan mengurangi daging justru akan menurunkan berat badan secara langsung. Meskipun tak sepenuhnya salah, namun daging juga dibutuhkan oleh tubuh. Karena kandungan mineralnya penting untuk metabolisme. Berikut ini adalah mineral penting dalam daging:

Protein
Daging adalah salah satu sumber protein hewani yang cukup berperan. Protein dapat membantu tubuh menjaga fungsi organ-organ vital di dalamnya. Tanpa protein yang cukup, fungsi hati dan jantung bisa terganggu.

Vitamin
Siapa bilang vitamin hanya bisa di dapat dari buah dan sayur? Daging juga mengandung vitamin, khususnya vitamin B. Seperti vitamin B1, B2, B3, B5, B6, dan juga B12 yang sangat baik untuk menjaga fungsi saraf dan menjaga kesehatan hati, mata, kulit dan juga rambut. Kekurangan vitamin B juga bisa menyebabkan Anda mudah letih karena kekurangan darah merah atau biasa dikenal dengan Anemia. Mundurnya kemampuan mengingat hingga rentannya kekebalan tubuh.

Mineral
Selain vitamin dan protein, daging juga mengandung mineral seperti zat besi, zinc, potasium, dan juga selenium. Zat besi membantu menguatkan sistem kekebalan tubuh, sedangkan zinc berperan penting untuk regenerasi sel-sel dalam tubuh.

Seberapa banyak sih daging yang dibutuhkan oleh tubuh?

Tidak perlu diragukan lagi, tubuh kita memerlukan protein yang cukup setiap harinya. Namun, ada jumlah yang harus dipatuhi agar asupan protein pun tidak berlebihan dan konsumsi daging pun bisa dirasakan manfaatnya. Terlalu banyak makan daging akan menimbulkan konstipasi atau suilt buang air besar hingga menimbulkan gejala penyakit jantung.

Dalam sehari, jumlah daging yang baik dikonsumsi adalah sekita 5 ons. Tapi bukan berarti asupan protein ini harus berasal dari daging saja. Untuk mengganti asupan protein bisa di dapat dari telur, susu, dan juga kacang-kacangan. Untuk Anda, pria yang tengah dalam program pembentukan otot protein dalam daging sangatlah diperlukan. Sedangankan untuk anak-anak protein ini akan membantu tumbuh dan berkembang.

Untuk menyiasati menu harian Anda, Anda bisa kombinasikan dengan ikan, dan juga hidangan laut lainnya

0 komentar: